Minggu, 04 Oktober 2015

Pekerja Setia

PEKERJA SETIA
(1Tim 1:12-17)

1Tim 1:12
Aku bersyukur kepada Dia, yang menguatkan aku, yaitu Kristus Yesus, Tuhan kita, karena Ia menganggap aku setia dan mempercayakan pelayanan ini kepadaku

Baru2 ini pemerintah Tiongkok memberi penghargaan kepada Wang Shunyou sebagai Tukang Pos Istimewa. Ia sudah bekerja selama 20tahun. Tapi penghargaan tsb diberikan bukan karena loyalitasnya semata, melainkan juga karena dedikasi yang luar biasa dalam pekerjaannya. Dedikasi itu ditunjukkan dengan kerelaaannya mengantarkan surat ke daerah2 pegunungan yang sulit untuk dicapai oleh kendaraan motor. Dan ia melakukannya dengan berjalan kaki! Selama kariernya sebagai tukang pos di daerah Muli, yaitu daerah pegunungan yang terletak di propinsi Sichuan, Wang telah berjalan kaki sepanjang 260.000 km, yaitu sama dengan enam kali perjalanan mengelilingi bumi. Wang telah mengirim kira2 8.400 surat kabar, 330 majalah, 840 surat dan 600 paket kiriman setiap tahunnya, tanpa ada surat yang terlambat untuk dikirim atau hilang. Setiap kali pengiriman, Wang membutuhkan waktu selama 14 hari perjalanan, dan setiap tahun dia menghabiskan waktu selama 330 hari di rute pos dan hanya 30 hari di rumah.

Nilai kesetiaan atau loyalitas seseorang bukan semata-mata diukur dari lamanya ia bekerja, tetapi juga dari dedikasi dan kesetiaan saat mengerjakan tugas.

Ketika kita tetap setia bekerja dengan segenap hati dalam menyelesaikan tugas yang dipercayakan, itulah KESETIAAN.
Ketika kita tetap setia menyelesaikan tugas yang tampaknya berat sekalipun tanpa mengeluh, itulah DEDIKASI. Seorang yang punya dedikasi adalah orang yang setia! Seorang yang setia belum tentu memiliki dedikasi!

Jangan ukur kesetiaan hanya dari lamanya Anda bekerja saja, tapi terlebih dari bagaimana Anda menyelesaikan tugas yang telah dipercayakan dengan penuh tanggung-jawab.
Selamat Hari Minggu.•ĜöϑвĹєƾƾ ўou •

Sabtu, 03 Oktober 2015

Inspirasi singkat

Selamat pagi semua 😊😊😊

* Gunung memiliki ketinggian masing², air memiliki kedalaman masing², tidaklah perlu saling membandingkan, karena setiap orang juga punya kelebihan masing².

* Angin memiliki sifat yang bebas, awan memiliki kelembutan, tidaklah perlu kita meniru, setiap orang juga memiliki sifat masing².

- Raihlah apa yg kita anggap bisa membawa kebahagiaan.
- Jagalah apa yg kita anggap pantas.
- Hargailah apa yg kita anggap suatu keberuntungan.
- Ikuti kata hati, agar tidak ada penyesalan dalam hidup.

* Manusia punya 1 jalan :
Jalanilah jalan sendiri

* Manusia punya 2 mustika:
tubuh sehat dan suasana hati baik.

* Manusia punya 4 penderitaan hidup :
- tidak melihat kebenaran,
- tidak bisa merelakan,
- tidak mau kalah,
- tidak bersedia melepaskan.

* Manusia punya 5 kalimat hidup :
- walau susah tetap berusaha,
- walau sudah baik, tetap harus bersahaja,
- walau serba kurang juga harus percaya diri,
- walau berkelebihan juga harus hemat,
- walau kedinginan, hati harus tetap hangat.

* Manusia punya 6 kekayaan hidup:
tubuh, pengetahuan, impian, keyakinan, percaya diri dan tekad juang.

Saat kita menanam padi, rumput ikut tumbuh, tapi saat kita menanam rumput tidak pernah tumbuh padi.

Dalam melakukan kebaikan, kadang² hal yg buruk turut menyertai.

Tapi saat melakukan keburukan, tidak ada kebaikan bersamanya. Kembangkan terus perbuatan baik dan kebajikan dalam kehidupan kita.

Selasa, 15 September 2015

Pelayanan terbaik

Di suatu tempat terdapat warung Bakso yang sangat terkenal. Warung ini dikenal sebagai warung bakso terlezat di sekitar itu. Pelanggan warung ini banyak sekali bahkan ada pelanggan dari daerah lain yang sengaja datang ke tempat itu hanya untuk merasakan kelezatannya.Karena ramainya sang pemilik membutuhkan 3 orang pelayan.

Suatu hari di warung mereka terlihat seorang pengemis yang antri bersama pelanggan lain. Karena yang datang pengemis akhirnya ke tiga anak buahnya sedikit mengacuhkan dan mendahulukan pelanggan lain yang ada dibelakangnya. Pemilik warung melihat kejadian tersebut. Dan akhirnya Ia mendatangi sendiri pengemis tersebut dan mulai melayaninya.

“Selamat datang di warung kami,Bapak mau pesan bakso berapa porsi?” Tanya pemilik toko ramah.

“Satu porsi saja” Jawab pengemis itu sambil memberikan sejumlah uang receh yang ia pegang.

“Bapak mau makan di sini atau dibungkus?” Tanya pemilik warung itu lagi.

“Kalau boleh makan di sini saja, biar tidak repot soalnya saya tidak punya mangkuk” Jawab pengemis itu polos.

“Oke, kalau begitu bapak tunggu sebentar, saya akan carikan tempat untuk Bapak.” Balas pemilik warung tersebut.

Akhirnya setelah mendapatkan kursi, pengemis itu dipersilahkan duduk dan dilayani dengan sangat baik langsung dari pemilik warung.

“Akhirnya saya bisa menikmati bakso ini, lezat sekali rasanya. Pantas harganya sangat mahal. Ternyata makanan mahal itu memang enak rasanya.” Ungkap pengemis itu saat menyantap bakso.

Kita tidak boleh pilih pilih saat melayani pelanggan. Apalagi pelanggan yang seperti pengemis tadi. Bayangkan, mungkin dia butuh beberapa hari untuk mengumpulkan uang agar bisa menikmati bakso tsb. Walau yang membeli pengemis namun ia patut mendapatkan pelayanan yang sama dengan pelanggan lain.

Selamat pagi. Semoga hari ini menjadi hari terbaik Anda semua :D

Aquarius Inspiration
By: AQUARIUS RESOURCES (25A3ED17)
*Sharing Great Inspiration*
www.aquariuslearning.co.id

Minggu, 26 Juli 2015

Apa inginku?

Keinginan, setiap orang memiliki sejuta keinginan. Apakah salah? Tidak.
Setiap orang bebas memilih apa yang di inginkan. Seberapa banyak, seberapa tinggi, seberapa mustahil, terserah pada mereka.

Lalu, apa inginku? Banyak inginku, banyak yang ingin aku capai.
Tapi aku harus belajar, melepaskan dan fokus pada satu inginku. Menjadikannya luar biasa dan tak terbendung. Melesatkannya menjadi nomor satu dimana pun ia terdengar.
Inginku, kubuat menjadi satu, membuatnya maju, menjadikannya sebagai jalan hidupku.
Aku tak akan ragu, aku akan jadi nomor satu!

Kamis, 16 Juli 2015

Cara menghadapi kesulitan

Suatu hari di dalam sebuah kelas sekolah dasar, seorang guru memberikan pertanyaan kepada muridnya, "anak-anak jika suatu saat kita jalan2 ke suatu tempat dan di depan kita terbentang sungai yg tdk begitu lebar namun airnya keruh sehingga kita tidak tahu ke dalamannya. Sedangkan jembatan yg ada jaraknya lumayan jauh. Pertanyaan saya, apa yg kalian lakukan utk menyeberangi sungai itu dgn cepat dan selamat?"

"Pikirkan dgn baik dan berikan alasannya", ucap pak Guru.

Setelah beberapa saat, guru itu segera mengumpulkan kertas dan mulailah acara diskusi. Ada sekelompok anak pemberani yg menjawab, kumpulkan tenaga dan keberanian, ambil ancang2 dan lombat ke seberang sungai. Ada yg menjawab, kami akan langsung terjun ke sungai dan berenang sampai ke seberang. Kelompok yg lain menjawab kami akan mencari sebatang tongkat panjang utk membantu menyeberang dgn tenaga lontara dari tongkat tsb. Dan ada pula yg menjawab: saya akan berlari secepatnya ke jembatan dan menyeberangi sungai, walaupun agak lama karena jarak yg cukup jauh, tetapi lari dan menyeberang melalui jembatan adalah yg paling aman.

Setelah mendengar jawaban anak-anak, guru itu berkata, "Bagus sekali jawaban kalian! Bapak senang kalian memiliki alasan atas jawaban kalian masing2. Semua jln yg kalian tempuh adalah positif dan baik selama kalian tahu tujuan yg hendak dicapoai.

PS: Jgn pernah melarikan diri dari kesulitan. Dalam kenyataan hidup, kita semua selalu mempunyai masalah yg harus dihadapi, selama kita tidak melarikan diri, dan sadar bahwa semua masalah itu harus diatasi, melalui pola pikir dan cara yg positif serta keberanian kita menghadapi semua itu tentu hasilnya akan baik.

Selamat pagi, selamat berlibur buat semua teman2. Hati2 di perjalanan bagi teman2 yg mudik :D

Aquarius Inspiration
By: AQUARIUS RESOURCES (25A3ED17)
*Sharing Great Inspiration*
www.aquariuslearning.co.id

Luangkan 2 menit waktu Anda untuk mensharing cerita inspirasi di atas kepada orang2 yang Anda sayangi :)

Sabtu, 11 Juli 2015

Tak ada kebaikan kecil

Suatu sore menjelang matahari terbenam ada seorang lelaki tua berjalan di pinggir pantai sambil menikmati angin laut dan desiran ombak yang tenang.

Di kejauhan ia melihat seorang anak sedang memungut bintang laut yang terdampar dan melemparkannya lagi ke tengah laut.

Lelaki tua itu pun segera menghampiri anak itu dan bertanya "Mengapa kamu mengumpulkan dan melemparkan kembali bintang laut itu ke dalam air?"

"Karena bila bintang laut ini dibiarkan hingga matahari pagi terbit, bintang laut yang terdampar ini akan mati kekeringan." Jawab anak itu.

"Tepi pantai ini sangat luas Nak, dan lihatlah begitu banyak bintang laut yang terdampar disini. Aku ragu apakah usahamu itu sungguh mempunyai arti yang besar." Terka lelaki tua.

Anak itu mulai memandang bintang laut yang ada ditangannya tanpa berkata sepatah katapun. Setelah agak lama memandang bintang laut itu, lalu ia berkata "Saya yakin usahaku sungguh memiliki arti yang besar, meskipun tidak untuk semua bintang laut yang terdampar tapi setidaknya bagi yang satu ini."

Lalu ia melemparkannya ke tengah laut lagi agar bintang laut itu selamat dan hidup.

Selamat pagi, selamat beraktivitas dan ingat untuk have fun :D

Aquarius Inspiration
By: AQUARIUS RESOURCES (25A3ED17)
*Sharing Great Inspiration*
www.aquariuslearning.co.id

Luangkan 2 menit waktu Anda untuk mensharing cerita inspirasi di atas kepada orang2 yang Anda sayangi :)

Kamis, 09 Juli 2015

Batu dan logam

Suatu hari ada seorang pekerja proyek bangunan memanjat ke atas tembok yang sangat tinggi. Pada suatu saat dia bekerja, ada pesan penting yang harus ia sampaikan kepada temannya yang berada di bawah.

Pekerja itu berteriak-teriak memanggil temannya. Tetapi temannya tidak mendengar karena suara  mesin yang berisik dan suara para pekerja lainnya.

Oleh karena itu untuk menarik perhatian temannya, ia mencoba melemparkan uang logam di depan temannya itu. Temannya berhenti bekerja, mengambil uang logam itu lalu bekerja kembali. Pekerja itu mencoba melemparkan sebuah logam lagi, tetapi hasilnya pun sama, temannya hanya mengambil logam itu dan kembali bekerja.

Tiba-tiba ia mendapat ide. Ia mengambil batu kecil lalu melempar ke arah temannya itu. Batu itu tepat mengenai kepalanya. Karena merasa sakit, temannya melihat ke atas. Lalu bekerja itu segera melambaikan tangannya dan melemparkan pesannya kepada temannya.

Nilai : Seringkali TUHAN melimpahi kita dengan rezeki, tetapi itu tidak cukup untuk membuat kita menengadah kepada-Nya. Karena itu, TUHAN sering menjatuhkan "batu kecil" kepada kita agar kita selalu ingat pada-Nya.

Selamat pagi, selamat beraktivitas dan ingat untuk have fun :D

Aquarius Inspiration
By: AQUARIUS RESOURCES (25A3ED17)
*Sharing Great Inspiration*
www.aquariuslearning.co.id

Luangkan 2 menit waktu Anda untuk mensharing cerita inspirasi di atas kepada orang2 yang Anda sayangi :)